KBMTV ID

Maulid Nabi Muhammad Di SMPIT Bahana Mandiri, Mengikuti Akhlak Rasulullah

maulid
Ustadz Mustakim saat tausiyah dalam peringatan Maulid Nabi Muhammad Salallahu Alaihi Wassalam (SWA), di Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMPIT) Bahana Mandiri Kota Bekasi, Rabu (26/10).

KBMTV.ID – Cinta kepada baginda nabi dengan mengikuti akhlaknya Rasulullah, juga taat kepada guru-guru, cinta kepada guru.

Demikian ungkap Ustadz Mustakim saat tausiyah dalam peringatan Maulid Nabi Muhammad Salallahu Alaihi Wassalam (SAW), di Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMPIT) Bahana Mandiri Kota Bekasi, Rabu (26/10).

“Hormatlah kepada guru-guru kalian, sebesar apapun kamu nanti punya jabatan yang hebat atau kedudukan yang hebat,” ucapa di hadapan siswa SMPIT Bahana Mandiri.

Ia melanjutkan, akhlak yang paling penting tatkala kalian bertemu guru adalah salam dan salim.

“Manfaatin amalin guru kamu. Bila guru datang, guru lewat, tunduk lah dengan rasa hormat, inilah yang dikatakan adab kepada seorang guru,” lanjut ustadz Mustakim.

“Ilmu bisa kita cari dan ada di mana mana, tetapi kalau akhlak dan adab tidak bisa kita cari tanpa didikan dari para ibu bapak guru,” jelasnya.

Ustadz Mustakim pun berpesan kepada para siswa SMPIT Bahana Mandiri, agar taat dan cinta kepada guru.

“Kalau kalian ingin menjadi orang yang hebat,  maka yang paling pertama taat kepada guru, cinta kepada guru, sayang kepada guru. Kedua, jangan kalian tinggalin yang nama nya menuntut ilmu,” pesan ustadz Mustakim.

“Ketiga, kepada nabi. Mudah mudahan santri santri SMPIT Bahana Mandiri  menjadi generasi generasi muda, yang lebih manfaat, yang lebih barokah.  Semoga kalian bisa menjadi manusia yang hebat di mata manusia dan di mata Allah SWT, Al fatihah,” tutup tausiyah Ustadz Mustakim.

Keilmuan

Sebelumnya Ketua Yayasan Bahana Mandiri, Yaya Mulyana mengatakan, harapannya agar peringatan Maulid nabi besar Muhammad SAW dapat menambah keilmuan para siswanya.

“Terimakasih support dan juga dorongannya kepada SMPIT BAHANA MANDIRI.  Seluruh civitas tanpa bosan mendukung terus kegiatan siswa siswinya,  dalam rangka untuk mempercepat generasi generasi harapan bangsa,”Ujar Yaya.

smpit
Ketua Yayasan Bahana Mandiri, H. Yaya Mulyana SPd. MM.

Sementara itu Kepala SMPIT Bahana Mandiri, Dadang Rahmatulah,  mengatakan dengan peringatan maulid nabi ini dapat semakin membuat cinta kepada Nabi Muhammad SAW.

smpit
Kepala SMPIT Bahana Mandiri Kota Bekasi, Dadang Rahmatulah.

“Demikian juga dengan kepercayaan masyarakat terhadap Yayasan Bahana Mandiri semakin besar,” tegasnya.[]

Berita Terkait